Menu
Kabupaten Bogor - City of Sport And Tourism Dinas Komunikasi Dan Informatika © 2021

Curug Panjang Megamendung

Curug panjang merupakan salah satu curug yang berada di Kabupaten Bogor, Curug ini memiliki banyak pesona yang mengaggumkan sehingga memikat para wisatawan untuk datang ke tempat ini. Curug ini tergolong unik dan berbeda dibandingkan dengan curug lainnya. Curug ini mengalir secara memanjang dan pada hilir curug menggenang sebuah kolam sebagai tempat penampungan airnya. Hal tersebutlah yang menyebabkan curug ini di namai dengan nama Curug Panjang.

Tumpahan air terjun ini rupanya membentuk kolam yang cukup indah. Dimana, nampak warna tosca pada bagian tengah kolam. Sementara pada bagian pinggir memiliki warna jernih. Bahkan, para pengunjung dapat melihat apa yang ada dibawah pinggir kolam tersebut.

Suasana Curug Panjang

Curug Panjang Bogor

Curug ini memiliki suasana yang tenang, asri, sejuk, dan nyaman sehingga tempat wisata ini cocok dijadikan sebagai tempat merenung ataupu melepaskan penat setelah melakukan rutinitas sehari-hari.

Fasilitas Curug Panjang

Curug Panjang Bogor

Banyak aktivitas yang dapat dilakukan di air terjun ini, seperti berenang, merendam kaki ataupun menyelami dasar curug. Namun, penting untuk selalu berhati-hati karena curug cenderung cukup dalam.

Bagi pengunjung yang tidak bisa berenang, telah disediakan beberapa tempat penyewaan pelampung. Jadi, tidak perlu khawatir atau takut tenggelam saat menghabiskan waktu di tempat ini.

Untuk pengunjung yang sudah lelah bermain air, dapat melengkapi wisata dengan mencoba aneka kuliner yang tersaji. Karena di sekitar perjalanan menuju air terjun, telah disediakan warung-warung tempat makan ataupun sekedar minum kopi.

Bila ingin menginap, pihak pengelola pun menyediakan beberapa villa ataupun tempat untuk berkemah. Jadi, fasilitas yang ada ditempat ini sudah tergolong mumpuni untuk dijadikan tempat berwisata bersama keluarga.

Lokasi dan Rute

Lokasi dari tempat wisata ini adalah Desa Citamiang, Kecamatan Mega Mendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Indonesia, 16770.

Bagi pengunjung yang berasal dari Jakarta, Depok dan sekitarnya, diharapkan mengambil arah ke Kabupaten Bogor. Setelahnya, pengunjung masih harus menempuh 1,5 jam perjalanan untuk menuju Curug Panjang.

Pilihlah rute menuju Mega Mendung, setelahnya pengunjung akan menemukan jalan yang sempit dan berbatu. Hingga akhirnya mencapai gapura selamat datang di Curug Panjang. Jika kesulitan, jangan ragu menggunakan layanan dari google maps untuk membantu.

Harga Tiket Masuk

Karena sudah dikelola oleh pemerintah dengan baik, maka harga tiket untuk wisatawan mancanegara dan domestik berbeda.

Dimana, harga tiket untuk wisatawan mancanegara adalah Rp 50.000/orang. Sedangkan untuk wisatawan domestik adalah Rp 10.000/orang. Biaya ini belum termasuk biaya parkir kendaraan.

Sumber

https://www.pinhome.id/info-area/curug-panjang-bogor/

Article Tags:
·
Article Categories:
Air Terjun · Alam

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *