Menu
Kabupaten Bogor - City of Sport And Tourism Dinas Komunikasi Dan Informatika © 2021

Gunung Pancar

Gunung Pancar terletak di Desa Karang Tengah, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat. Biasanya lokasi ini lebih familiar dengan sebutan Sentul. Lokasi Gunung Pancar dapat ditempuh melalui Sentul City. Dengan ketinggian 300 – 800 mdpl, maka suhu di Gunung Pancar tidak terlalu berbeda dengan suhu di kota Bogor, terutama Sentul yang berdekatan Gunung Pancar. Mayoritas Gunung Pancar adalah pohon Pinus. Di sekitar hutan pinus Gunung Pancar juga tumbuh Rasamala, Puspa, Beringin, dan lainnya.

Tempat yang sejuk asri tempat wisata alam yag cocok untuk keluarga,yag di kelilingi hutan pinus.

Review Kesejukan Alam Yang Nikmat

Perjalanan menuju Gunung Pancar dari Bogor biasanya memakan waktu 35 menit saja. Dari Kebun Raya Bogor, masuklah ke Jalan Raya Pajajaran di Tegallega. Kemudian, ambil jalur menuju Jalan Tol Jagorawi. Selanjutnya, keluarlah di pintu tol yang menuju Jalan MH. Thamrin. Ikuti jalan sampai masuk ke Jalan Siliwangi dan Jalan Bali Raya di Sumur Batu. Jika sudah melewati Sentul Nirwana, segera belok ke kiri menuju Jalan Jungle Land yang nantinya akan dilanjutkan ke Jalan Gunung Pancar. Ikuti jalannya sampai masuk ke Jalan Cimandala di Karang Tengah, wisata Gunung Pancar berada di kanan jalan.

Tempatnya lumayan sejuk dan gak terlalu jauh dari Jakarta,bisa foto2 cantik dan instagramable disini,tiket masuknya lumayan murah,tapi di dalam sering kehabisan tempat parkir.

Spot Yang Bagus Untuk Berswafoto.

Lokasi

Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat

Fasilitas

Beberapa fasilitas yang tersedia, diantaranya:

Tiket Masuk

Hari Kerja

Rp 5.000 / Orang

Rp 10.000 / Mobil

Rp 5.000 / Motor

Rp 100.000 / Warga Negara Asing

Hari Libur Akhir Pekan / Libur Nasional

Rp 7.500 / Orang

Rp 15.000 / Mobil

Rp 7.500 / Motor

Rp 150.000 / Warga Negara Asing

Buku Tahunan Sekolah

Rp 1.500.000 / sesi

*Belum termasuk tiket masuk orang dan kendaraan

Jam Operasional

Senin – Minggu 24 Jam

Kontak

Tlp : 081312710797
Email : GunungPancarOrganizer@Gmail.com
Website : https://www.gunungpancar.com/

Tips

Tetap patuhi protokol kesehatan dengan menerapkan pola hidup sehat, memakai masker, menjaga Jarak dan mencuci tangan.

Article Tags:
Article Categories:
Alam · Gunung & Bukit

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *