Menu
Kabupaten Bogor - City of Sport And Tourism Dinas Komunikasi Dan Informatika © 2021

Kebun Teh Cianten

Menikmati suasana pagi dan sore hari perkebunan teh di Leuwiliang

Wisata Perkebunan Teh Cianten ini merupakan aset dari perusahaan perkebunan milik negara yang membawahi unit usaha serta pertanian serta telah memiliki banyak lahan di Bogor dan daerah perkebunan lainnya di Indonesia. Di sini, akan dimanjakan dengan hamparan hijau kebun teh yang dikelola oleh PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VIII. Suasana asri dan udara sejuk bisa kamu temukan di kawasan wisata yang berada di kaki Gunung Halimun Salak ini

Lokasi

Kebun Teh Cianten berada di Jalan Karacak, Leuwiliang, Puraseda, Purasari, Kec. Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat 16640

Tiket Masuk

Sampai saat ini Kebun Teh Cianten tidak dikenakan biaya pungut

Tips

Waktu terbaik untuk menikmati Kebun Teh Cianten ini adalah pada pagi dan sore hari, dimana cuaca dan udara pada saat itu masih segar dan tidak terlalu panas

Article Tags:
Article Categories:
Alam · Kebun Teh

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *