Highland Camp Samara adalah termpat camping yang berada di sebelah utara komplek air terjun Curug Naga. Tempat camping yang berbatasan dengan pos-1 tiket wisata curug Panjang ini diperuntukan sebagai destinasi camping keluarga dan Campervan ground dengan beragam aktivitas wisata minat khusus nya seperti wisata air terjun curug Panjang, jelajah curug Naga, hiking/treking hutan, susur sungai, body rafting, dan lainnnya.
Aktivitas wisata yang dapat dilakukan ketika berkemah di Samara camping ground adalah kegiatan wisata berbasis air terjun dan wisata alam, yaitu jelajah curug Naga dan wisata air terjun. beberapa kegiatan lainnya adalah hiking, susur sungai, dll.
Fasilitas
- Campsite: terdapat beberapa campsite (tempat/lapangan mendirikan tenda) yang berukuran kecil, sedang dan besar.
- Yang terbesar berada di tengah kawasan camping dengan kafasitas tampung sekitar 20 tenda jika untuk camping kelompok, dan kalau digunakan campervan, daya tampungnya sekitar 15 mobil lengkap dengan tenda yang berada di sampingnya.
- Campsite berukuran sedang terletak di sebelah barat sampai utara, campsite ini dapat menampung sekitar 5-7 tenda atau 4-5 tenda dengan mobil berada disampingnya.
- Campsite berukuran kecil berada di sebelah sebelah timur lapangan utama, dengan lokasi yang berkontur, setiap undakan dapat menampung 3-5 tenda, lokasi ini sering digunakan sebagai campsite camping keluarga.
- Tempat parkir: Di Samara camp, mobil dapat diparkir disamping tenda, atau dipakir ditempat parkir khusus yang menyebar di sekitar area camp, tempat parkir yang tersedia dapat menampung sekitar 30 unit kendaraan.
- Toilet: terdapat 3 unit toilet yang menyebar di sekitar tempat berkemah.
- 1 unit dengan 7 pintu berada di selatan camping ground, berbatasan dengan kawasan perhutani.
- Dua unit lagi menyebar di sekitar lokasi camp, masing masing unit memiliki 2 pintu.
- Warung: Disekitar camp samara terdapat warung-warung yang menyediakan kebutuhan selama berkemah seperti makanan, kopi, dls, warung-warung ini berada di timur laut camp, atau 50 meter sebelum pos 1 tiket curug panjang
- Pos: 50 meter setelah pintu gerbang Samara camp, terdapat sebuah base / pos sebagai pusat informasi.
Asik banget tempat nya sejuk buat healing healing santai bareng keluarga / bareng temen-temen.
Lokasi
Jl. Curug Panjang, Kp. Citamiang, Kec. Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16770
Aksesibilitas Menuju Camp Samara
Untuk mencapai camping ground samara dari pertigaan megamendung atau mesjid Nurul Huda Megamendung dapat di tempuh dengan perjalanan dengan kendaraan roda 4 atau roda 2 sepanjang 6.5 km, melewati jalan Pusdik Serse Megamendung, lalu dilanjutkan menuju arah Bank Mega dengan mengambil arah menuju Curug Panjang pos 1.
Dari Bank Mega, pekemping akan diperhadapkan pada jalanan dengan suasana hutan yang berada di kiri dan kanan jalan. disepanjang perjalanan terdapat beberapa komplek pervilaan. Banyak jalan berkelok menuju camping ground samara dengan lebar jalan sekitar 2,5 s.d 3,5 meter. Oleh karenanya diperlukan kehati-hatian ketika melintas jalan dari Bank Mega sampai Samara camp.
Harga
Parkir Motor | Rp. 5.000 |
Parkir Mobil | Rp. 10.000 |
Sewa Lahan Camping | Rp. 45.000 |
Sewa Tenda Full Set | Rp. 250.000 |
Sewa Matrass | Rp. 10.000/pcs |
Sewa Sleeping Bag | Rp. 15.000/pcs |
Kayu Bakar 1 Ikat | Rp. 35.000 |
Kabel Roll 10 Meter | Rp. 25.000 |
Jam Operasional
Buka 24 Jam
Kontak
No Telp: 0831-5289-8503
Social Media
Sumber
https://profil.digitaldesa.id/megamendung-bogorkab/wisata/samara-camp
https://adventuraja.com/adventure/camping/samara-camp