Menu
Kabupaten Bogor - City of Sport And Tourism Dinas Komunikasi Dan Informatika © 2021

Telaga Batu

Di kabupaten Bogor ada tempat wisata alam baru bernama Telaga Batu Bogor. Selain disugukan pemandangan alamnya yang indah, Telaga Batu juga menjadi pilihan yang sangat tepat untuk sejenak menghilangkan rasa penat. Dimana warna air dari Telaga ini yang sangat jernih berwarna kebiruan. Warna kebiruan ini memang alami bukan buatan. Hal ini dikarenakan airnya yang berasal dari mata air Gunung Salak.

google map/ Telaga Batu

Destinasi wisata ini sangat cocok bagi yang ingin berpetualang, berenang ataupun berkemah. Alam sekitarnya masih sangat asri dengan pepohonan tumbuh di sekelilingnya. Obyek wisata ini juga masih termasuk di dalam kawasan Taman nasional gunung salak. Areanya sangat tenang sehingga cocok untuk menyegarkan pikiran dari rutinitas harian.

Jam Operasional
senin-minggu 08:00-16:00

Tiket Masuk

tiket masukRp10.000
Tiket Camping Weekdays (Senin-Jumat)Rp25.000
Tiket Camping Weekend (Sabtu-Minggu)Rp35.000
Sewa Sleeping BagRp25.000
Sewa FlysheetRp35.000
Sewa Tenda Kapasitas 4-5Rp130.000
Sewa Tenda Kapasitas 8-10Rp250.000

Lokasi
Jl. Curug Pangeran, Gn. Picung, Kec. Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810

Sumber
https://travelspromo.com/htm-wisata/telaga-batu-bogor/

Article Tags:
Article Categories:
Agrowisata · Alam · Camping Ground · Hutan Lindung · Rekreasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *